Entri Populer

Ma'had Tahfidz Qur'an Ibnu Mas'ud

Diposting oleh jundullah-online Rabu, 28 Oktober 2009

Assalammu'alaikum Wr. Wb.

Kami mengajak Anda untuk berinvestasi akhirat yang tidak akan pernah merugi. Kenapa saya katakan investasi ini tidak akan pernah merugi? Karena investasi ini dilakukan dengan cara menginfakkan harta di jalan Allah. Sudah dapat dipastikan investasi amal Anda akan dilipat gandakan oleh Allas swt sebagaimana telah dijanjikan dalam firman-Nya:

"Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik (menafkahkan hartanya di jalan Allah), maka Allah akan meperlipat gandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak. Dan Allah menyempitkan dan melapangkan (rezki) dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan." (QS. AL BAQARAH ayat 245)

"Dan perumpamaan orang-orang yang membelanjakan hartanya karena mencari keridhaan Allah dan untuk keteguhan jiwa mereka, seperti sebuah kebun yang terletak di dataran tinggi yang disiram oleh hujan lebat, maka kebun itu menghasilkan buahnya dua kali lipat. Jika hujan lebat tidak menyiraminya, maka hujan gerimis (pun memadai). Dan Allah Maha Melihat apa yang kamu perbuat" (QS. AL BAQARAH ayat 265)

Setiap investasi akhirat yang Anda lakukan maka sudah pasti akan Allah lipat gandakan mungkin dengan menambahkan harta Anda di dunia ataupun terus melipatgandakan pahala kebaikan Anda hingga hari kiamat nanti atau bahkan Anda mendapatkan keduanya di dunia maupun di akhirat (insya Allah).

Banyak investasi akhirat yang dapat Anda lakukan misalnya seperti menyantuni anak yatim piatu, mengisi kotak amal di masjid, melunasi hutang orang dan masih banyak lagi. Akan tetapi, investasi akhirat itu harus memenuhi satu syarat, yaitu hanya untuk mencari keridhoan Allah dan berharap Allah akan menerima amal kebaikan kita.

"investasi akhirat itu harus memenuhi satu syarat, yaitu hanya untuk mencari keridhoan Allah dan berharap Allah akan menerima amal kebaikan kita."

Salah satu investasi akhirat yang kami tawarkan ialah menyantuni santri-santri yang kurang mampu untuk mendapatkan pendidikan Tahfidz (menghafal) Al Qur'an di Ma'had Tahfidz Qur'an Ibnu Mas'ud. Sehingga dengan pendidikan yang kami berikan diharapkan dari santri-santri tersebut akan munculnya calon hafidz insya Allah yang akan menjaga keotentikan Al Qur'an hingga hari akhir nanti.

Profile:

Ma'had Tahfidz Qur'an Ibnu Mas'ud

Yayasan Al 'Urwatul Wutsqa

Akte Notaris: Zaenab, SH 17 September 2007 no. 5

Alamat: Jl Kemang 2 no. 71, Depok 2 - Raden Saleh Studio Alam Cikumpa- Kota Depok, Jawa Barat

Telp: 021 70 6969 84, 0813 830 810 21, 08128 9188 705, 08131 8888 02

Informasi lebih lengkap >>> Download Proposal

HOTLINE dan JEMPUT INFAK: Tresna 0813 830 810 21 atau 021 947 056 03

Para santri diberikan pendidikan tahfidz (menghafal) Al Qur'an, bahasa arab, tauhid, sains dan lain-lain. Untuk mengoptimalkan pendidikan tahfidz Al Qur'an, maka para santri akan diasramakan sehingga dapat lebih fokus menerima pelajaran yang diberikan.

Biaya yang dibutuhkan untuk menunjang kebutuhan sehari-hari para santri sangatah besar antara lain, makan, biaya sewa ruangan, gaji pengasuh dan guru, listrik, air, dan lain-lain. Akan tetapi, dana yang dapat diberikan orang tua santri sangatlah tidak mencukupi kegiatan operasional sehari-hari para santri. Untuk mengetahui estimasi anggaran bulanan dapat di lihat pada proposal kami.

Untuk menutupi kebutuhan operasional sehari-hari, maka kami mencanangkan PROGRAM DONASI IDEAL. Program ini merupakan penyantunan santri dengan cara memberikan donasi secara berkala. Adapun keriteria dalam donasi ideal ini antara lain

  • Mandiri : dengan nilai donasi minimal Rp 500.000 per bulan
  • Orang Tua Asuh: dengan nilai donasi Rp 200.000 s/d Rp 300.000 per bulan
  • Kakak Asuh: dengan nilai donasi Rp 25.000 s/d Rp 100.000 per bulan

Selain itu, kami juga menyelenggarakan PROGRAM DONASI PEDULI. Untuk program donasi peduli tidak ditentukan nilai donasinya, karena bersifat temporary dan tidak mengikat. Namun demikian diharapkan berperan aktif dalam membantu pembebasan lahan dan pembangunan pesantren

SUSUNAN PENGURUS

Penanggung Jawab: Yayasan Al-'Urwatul Wutsqa

1. Penasehat : Ust. Abu Musa

2. Mudir Ma'had : Ust. Mashadi Lc.

3. Wakil Mudir : Ust. Nandar S.Pd.I

4. Staf Pengajar : Ust. Abdullah Azzam Al Fawwaz

Ust. Dzulkifli Lubis

Ust. Mush'ab

Ustzh. 'Aidah el Farhah

Ustzh. Az Zahra el Fauz

Ustzh. Dhiya' Nabilah

Ustzh. Istiqomah al Qisthi

5. Pengasuh Santri : Ustzh. Ummu Syifa

Video Kegiatan Ma'had Tahfidz Qur'an Ibnu Mas'ud

Beberapa Santri Laki-laki Muroja'ah (menghafal kembali) Qur'an dengan Ustadz Mashadi Lc.

Para Santri sedang belajar matematika dengan Ustadz Mush'ab

HOTLINE dan JEMPUT INFAK: Tresna 0813 830 810 21 atau 021 947 056 03

Foto kegiatan sehari-hari santri

ikhwan

Beberapa santri laki-laki

ikhwan

Santri perempuan

ikhwan

Asrama dan Kelas Santri laki-laki (Tampak Luar)

ikhwan

Asrama dan Kelas Santri laki-laki (Tampak Dalam)

ikhwan

Asrama dan Kelas Santri perempuan (Tampak Luar)

ikhwan

Arena Bermain Santri

ikhwan

Santri laki-laki sedang makan bersama

ikhwan

Ruangan yang hendak dijadikan Asrama Santri laki-laki

(Letak tepat di depan Asrama laki-laki saat ini)

HOTLINE dan JEMPUT INFAK: Tresna 0813 830 810 21 atau 021 947 056 03

DOWNLOAD PROPOSAL KLIK SINI


JANGAN RAGU LAGI UNTUK INVESTASI AKHIRAT INI

INFAKKAN HARTA ANDA MELALUI

REKENING MANDIRI

129 000 407 7687

an. TATI NURHAYATI

Konfirmasikan sumbangan Anda ke

Tresna 0813 830 810 21, 021 947 056 03



Artikel Terkait:

0 komentar

Posting Komentar